Warga Saudi Turun ke Jalan Kecam Penembakan Aktivis HAM

Diposting oleh Bocah Klepon on Jumat, 23 Maret 2012

Berita Timur Tengah, - Warga Arab Saudi turun ke jalan untuk mengutuk tindakan keras rezim Al Saud terhadap para demonstran damai dan penembakan seorang aktivis H...

Warga Arab Saudi turun ke jalan untuk mengutuk tindakan keras rezim Al Saud terhadap para demonstran damai dan penembakan seorang aktivis Hak Asasi Manusia di provinsi timur negara itu.

Sejumlah besar pengunjuk rasa menggelar demonstrasi di desa Qadih dan Bihari pada Jumat (23/3) untuk mengungkapkan solidaritas mereka kepada para korban kebengisan pasukan rezim Riyadh. Mereka juga meneriakkan slogan-slogan anti-rezim Al Saud dan menyerukannya untuk mundur dari kekuasaan.

Aksi unjuk rasa itu digelar sehari setelah pasukan rezim Saudi menembak aktivis HAM, Mohammed Saleh al-Zenadi dekat rumahnya di desa Awamiyah, terletak 389 kilometer (241 mil) timur laut Riyadh, ibukota Saudi.

Menurut para aktivis, al-Zenadi dalam kondisi kritis akibat luka tembak yang dideritanya. Dia ditembak pasukan Saudi pada Kamis dan dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

Pasukan rezim Al Saud dilaporkan mengepung semua rumah sakit di Awamiyah untuk mencari al-Zenadi dan menangkapnya. Sementara itu, sekitar 22 aktivis juga diincar pihak berwenang Saudi.

Arab Saudi timur telah menjadi pusat protes anti-pemerintah sejak Februari 2011. Para demonstran menuntut reformasi, kebebasan berekspresi dan pembebasan tahanan politik. Sejumlah demonstran tewas dan puluhan lainnya ditangkap sejak awal protes di wilayah tersebut. (IRIB Indonesia/RA/NA)


Timur Tengah