Rabu, 2012 Mei 09 17:21

Seorang pakar politik Bahrain memperingatkan rezim Al Khalifa untuk tidak memberikan lampu hijau kepada media yang berafiliasi dengan pemerintah Manama guna melecehkan Sheikh Isa Qassim.

Labib Shahabi pada Rabu (9/8) kepada televisi al-Alam mengatakan, jika rezim Manama menemukan sesuatu yang dianggap salah dalam khutbah Jumat Sheikh Isa Qassim, maka rezim tersebut akan mengeluarkan surat dakwaan terhadap ulama terkemuka Bahrain tersebut. Sebab rezim Al Khalifa selalu berupaya mengeluarkan tuduhan tak berdasar kepada pihak-pihak yang dianggap tidak sejalan dengan pandangannya.

Shahabi menambahkan, rezim Bahrain selalu menggunakan berbagai cara untuk mengeluarkan tuduhan terhadap pihak yang tidak selaras dengan kebijakannya.

Terkait pernyataan Menteri Dalam Negeri Bahrain yang akan mengambil langkah keamanan ketat, Shahabi mengatakan, statemen tersebut hanya bertujuan menciptakan ketakutan dalam diri masyarakat dan demonstran damai Bahrain.

Dibagian lain pernyataannya, pakar politik Bahrain menandaskan bahwa sikap pasukan keamanan terhadap pengunjuk rasa tetap seperti semula dan mereka terus mendirikan pos-pos pemeriksaan dan menyebar di berbagai tempat termasuk di Bundaran Syuhada (al-Lulu). (IRIB Indonesia/RA) 

Tags:

Read More >>